- Mengakhirkan
sahur sampai akhir waktu malam, selama tidak dikhawatirkan terbit fajar.
- Segera
berbuka puasa bila benar-benar matahari terbenam.
- Memperbanyak
amal kebaikan, terutama menjaga shalat lima waktu pada waktunya dengan
berjamaah, menunaikan zakat harta benda kepada orang-orang yang berhak,
memperbanyak shalat sunat, sedekah, membaca Al-Qur'an dan amal kebajikan
lainnya.
- Jika
dicaci maki, supaya mengatakan: "Saya berpuasa," dan jangan
membalas mengejek orang yang mengejeknya, memaki orang yang memakinya,
membalas kejahatan orang yang berbuat jahat kepadanya; tetapi membalas itu
semua dengan kebaikan agar mendapatkan pahala dan terhindar dari dosa.
- Berdo'a
ketika berbuka sesuai dengan yang diinginkan. Seperti membaca do'a :
"Ya Allah hanya untuk-Mu aku
beupuasa, dengan rizki anugerah-Mu aku berbuka. Mahasuci Engkau dan segala puji
bagi-Mu. Ya Allah, terimalah amalku, sesungguhnya Engkau Maha Mendengar lagi
Maha Mengetahui "
- Berbuka
dengan kurma segar, jika tidak punya maka dengan kurma kering, dan jika
tidak punya cukup dengan air.
(Chaerol Riezal)
Sumber: Edisi Lengkap Puasa Ebook Harun Yahya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar